Minggu, 27 Januari 2008

Pak Harto Tutup Usia

Mantan Presiden Soeharto tutup usia pada pukul 13.30 Wib 27 Januari 2008 di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) setelah sempat dikabarkan mulai sehat tadi malam kembali kondisinya kritis akibat kegagalan multi organ. Pak Harto sendiri menjalani perawatan di RSPP hampir sebulan sejak 4 Januari 2008.

Terlepas dari segala proses hukum yang ada, sebagai manusia biasa dan sebagai mantan pemimpin Republik ini, kita patut mengucapkan duka sedalam-dalamnya atas kepergian beliau untuk selama-lamanya semoga jasa dan kebaikannya selama hidup di dunia menjadi amal ibadahnya. Pemerintah menetapkan tujuh hari masa berkabung nasional.

Jenasah mantan Presiden Soeharto dari RSPP diberangkatkan ke rumah duka jalan cendana Jakarta Pusat untuk disemayamkan, dan besok pagi akan diterbangkan ke Solo untuk dikebumikan dikompleks makam keluarga Astana Giribangun 35 KM dari kota Solo.
(Foto: okezone.com)




Tidak ada komentar: